Selasa, 01 Juli 2014

Ibadah dalam ISLAM

Ibadah adalah kegiatan yang mencakup semua konteks hal-hal yang Allah anjurkan atau disukai Allah untuk mendekatkan diri kepadaNya.
Apa itu contoh ibadah kepada Allah?
Secara umum sih solat, puasa, zakat, ngaji dan terutama hal-hal wajib yang Allah perintahkan.
Jelaslah solat lima waktu dan zakat contohnya, lalu ada juga puasa. Puasa wajib pada bulan Ramadhan dan puasa nazar.
Secara sederhana lagi ibadah juga dapat kita lakukan dengan berbuat atau berperilaku baik.
Misalnya menyampaikan atau melaksanakan amanah, berbuat jujur, berperilaku adil, ikhlas, sabar, dll yang tak kita sadari.
Sejak kita bangun tidur kegiatan ibadah sudah dimulai, itu bergantung kepada kita kembali bagaimana kita bersikap agar kegiatan tersebut tidak menjadi sebaliknya.
Maka dari itu sudah sepantasnya kita lebih hati-hati dalam bersikap karena Allah maha melihat dan mendengar.
Bahkan dengan selalu husnudzon saja kita sudah termasuk beribadah.
Niat yang baikpun akan Allah catat sebagai amalan baik.
So... jangan pernah menyerah dan letih beribadah kepaada Allah, jalan kamu yang insyaallah masih panjang jangan pernah disia-siakan ya guys!
Sebenarnya banyak sekali yang ustad bilang tadi di mushola waktu kultum tarawih tapi saya lupa :) insyaallah sudah tercatat dalam hati dan otak saya, mohon do'anya semoga saya juga dapat mempraktikkannya.
Kurang lebihnya mohon maaf :) sekedar hanya ada niat untuk berbagi pengetahuan saya yang masih sangat cetek ini, tuisan ini masih banyak kekurangan, saran dan kritiknya saya ucapkan terimakasih :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar